SD Negeri 4 Peleyan Laksanakan Upacara Hari Pramuka 14 Agustus 2025
SD Negeri 4 Peleyan Laksanakan Upacara Hari Pramuka 14 Agustus 2025
Pada hari Kamis, 14 Agustus 2025, SD Negeri 4 Peleyan melaksanakan upacara peringatan Hari Pramuka di halaman sekolah. Seluruh siswa, guru, dan staf sekolah hadir dengan mengenakan seragam Pramuka lengkap. Upacara dimulai tepat pukul 07.00 pagi dengan suasana khidmat dan penuh semangat.
Yang bertindak sebagai petugas upacara adalah para guru, sementara pembina upacara dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan pentingnya semangat kepramukaan sebagai bekal membentuk karakter disiplin, tanggung jawab, dan kerja sama. Selain itu, beliau mengajak seluruh siswa untuk selalu menerapkan Dasa Dharma Pramuka dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di rumah.
Selama upacara, para siswa mengikuti rangkaian kegiatan dengan tertib, mulai dari pengibaran bendera Merah Putih, pembacaan UUD 1945, Dasa Dharma Pramuka, hingga doa penutup. Setelah upacara selesai, acara dilanjutkan dengan yel-yel Pramuka yang dipimpin oleh kakak pembina, membuat suasana menjadi semakin meriah dan penuh keceriaan.
Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama seluruh peserta sebagai kenang-kenangan peringatan Hari Pramuka 2025 di SD Negeri 4 Peleyan. Semoga semangat Pramuka terus tumbuh di hati seluruh warga sekolah.